Pemdes Tanjung Agung Salurkan BLT DD Triwulan 3 Kepada 25 KPM

 

 

 

Tanjung Agung, 22 Agustus 2023; Pemerintah Desa Tanjung Agung Kecamatan Maje Kabupaten Kaur telah menyalurkan BLT DD Triwulan 3 Tahun 2023. Pembagian BLT DD ini disalurkan masih dalam suasana Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 78. Jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 25 Keluarga. Jumlah ini sesuai dengan Triwulan Pertama dan Kedua dan tidak ada perubahan data bagi penerima. 

Penyaluran BLT DD Triwulan Ke 3 di laksanakan di Gedung Posyandu Desa Tanjung Agung, dalam kegiatan ini langsung di haridi Oleh Kepala Desa Tanjung Agung (Herlen Sumarni, S.Pd) beserta seluruh perangkatnya. Dalam kegiatan Penyaluran BLT DD tersebut di hadiri langsung oleh Ketua BPD Desa Tanjung Agung (Edo Roles). Penyaluran BLT DD seluruh KPM yang menerima hadir tepat pada waktunya sesuai dengan undangan yang disampaikan oleh Pemerintah Desa Tanjung Agung. 

Kepala Desa Tanjung Agung (Herlen Sumarni, S.Pd) dalam sambutanya menyampaikan Bahwa Pada Hari ini sesuai dengan Keputusan Bersama bahwa Jumlah Penerima sebanyak 25 KPM, dan Kades berpesan agar dalam penggunaan bantuan ini betul-betul dimanfaat kan untuk menunjang kebutuhan yang sangat mendesak dalam Rumah Tangga, seperti untuk keperluan anak sekolah dan lain-lain, dan jangan sampai di salah gunakan. 

Pada Tahun 2023 ini setelah Triwulan Ke 3 di salurkan, berarti masih ada sisa Triwulan Ke 4 dan nanti akan di salurkan paling cepat Pada Bulan Oktober mendatang. dan untuk Tahun 2024 kita belum tahu apa masih ada BLT atau tidak kita akan tunggu aturan yang berlaku. Kegiatan Penyaluran BLT ini berlajan dengan baik dan lancar. By. Redaksi (fika);

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menyambut Hari Raya Idul Adha Danau Kembar adakan Pangung Hiburan Live Music

Musdesus Pemdes Tanjung Agung Menetapkan 25 KPM Pemerima BLT DD Tahun Anggaran 2023

Desa Tanjung Agung Kec. Maje Melaksanakan MUSDES untuk Perencanaan Pembangunan Tahun Anggaran 2025

HUT RI Ke 77 Danau Kembar di Tanami 1000 Pohon Ketapang oleh Jajaran Organisasi Pemdes Tanjung Agung Kec. Maje Kab. Kaur

BUMDes Raja Madani Kembangkan Usaha Baru (Home Industri) Kopi Original Petik Merah

Pemdes Tanjung Agung Peringati Hari Besar Islam (Isra' Mi'raj) 1445 H di Masjid Al-Ikhlas

Polsek Maje dan Pemdes Tanjung Agung Memasang Himbauan di Area Wisata Danau Kembar

MusrenbangDes Tahun 2023 Desa Tanjung Agung Kec. Maje Menampung Program Prioritas Usulan Masyarakat

Pemdes Tanjung Agung Bagikan BLT-DD Triwulan II Kepada 105 KPM (Masyarakat Tersenyum Bahagia)